Jumat, 12 Juni 2009

Rintihan Nyawa

Tanpa Pesan kau pergi, Tanpa kata kau menghilang
Hanya perih yang kau sisakan, Tanpa senyuman kau meninggalkan
Bagai di telan gelapnya bumi, Oh,…di mana Raga, Di mana Jiwa..
Ada Apa dengan semua indera, Kemana mereka semua
Betapa jauh jarakku denganmu, Dulu engkau selalu menemaniku
Kemanapun aku pergi
Sementara kini
Keu begitu saja meninggalkanku
Terseok dan merana di padang panas ini
Kau tetap diam membisu, Dalam gelapnya tanah merah
Oh,… Apa hendak di kata kini, Penyesalan tiada guna lagi
Tuhan telah meminta janji
Sebagai manusia yang telah ia beri tanggung jawab
Harus kemana diri yang hina ini berlari
Oh, malang nian nasib kini… Sejauh kaki melangkah
Tatapan Murka Tuhanku
Terus memancarkan angkara-NYA
Tak sanggup mata ini menatap, Tak mampu bibir ini bersumpah
Semua telah memiliki keberanian
Mengungkapkan semua kebenaran
Semasa berada bersamaku, Waktu itu…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar